Welcome to My Blog! Have a Nice Read ^^


Sabtu, 02 Februari 2019

Magang Bareng Pejabat Kampus UPT Perkasa Unmul

Kuliah bagi gue bukan sekedar masuk kelas - nongki - bikin tugas saja. Ada banyak yang ingin gue pelajari sebagai mahasiswa. Termasuk mimpi gue  ehh maksudnya ini adalah target.  Gue punya target sebelum lulus kuliah, salah satunya bisa magang kerja. Beberapa magang di Jakarta (supaya bisa dekat sama ortu) maupun Samarinda (kalau ada) sudah coba untuk apply

Belum ada balasan
Belum ada panggilan
Ada Panggilan!
Eh pas dibalas, terus hasil finalnya gak ada kabar.


Rasanya gue emang fokus cukup di skripsi sambil nyambi mengajar.

Target gue tercapai!

Gue iseng maen ke rektorat, sapa tau masih ada remahan beasiswa bagi mahasiswa yang sepuh ini. Bukan beasiswa yang gue temukan, tapi magang di kampus sendiri. Salah satu Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Karir dan Kewirausahaan (UPT Perkasa). Sesuai namanya, UPT Perkasa Unmul merupakan biro yang merangkul dan mengarahkan alumni Unmul dari pencarian kerja hingga wirausaha. Mereka membuka magang angkatan enam. Awalnya ragu untuk mencoba di kampus. Secara gue sudah 'kenyang' wara-wiri ruangannya sejak zaman masih jadi pers kampus.



Setelah itu, gue mendapatkan SMS bahwa hadir kembali untuk sesi wawancara pada jam yang sudah ditentukan. Sambil menunggu, gue berkenalan dengan Lisa blackpink. Kebetulan dia sama seperti gue, ikutan magang ini. Dan kita dapat jam  wawancara yang sama. 

Setelah itu, kita berdua dipanggil. Ada tiga staf yang ada di UPT Perkasa. Ada sekretaris dan bagian keuangan namanya mbak Fitri. Bagian IT dan Tracer Study, bang Rizal. Dan marketing communication, bang Fajar. Gue diwawancara bang Rizal dan Lisa diwawancara bang Fajar. Bang Rizal mengajukan beberapa pertanyaaan seperti  kelebihan gue, terus pengalaman, lalu kemahiran bahasa inggris dan redaksi menulis surat.

Beberapa hari kemudian...

Gue di SMS keterima magang loh! Gue bingung sih senang ya nggak, sedih ya nggak. Tapi yaudah gue ambil. Hari pertama, gue dapat bet layaknya karyawan sungguhan. Terus pembagian pekerjaan. Gue bagian IT dan Tracer Study kayak bang Rizal. Selain gue, ada Lisa dan kedua orang lainnya yang keterima magang ini, Rahma dan Akbar.

Saat rapat berlangsung, gue yang ngetik laptop aka notulensi 


Selama satu semester, dari pagi hingga sore gue dan ketiga rekan gue ini harus standby. Izin kalau lagi kejar dosen pembimbing dan berhubungan dengan skripsi. kalau gak kerjaan juga gue gak ada di kantor hehehe. Boleh izin kok, yang penting pekerjaan beres. Gue lebih banyak ngusrusin desain, ngedit video dan menulis di websitenya. Kadang juga bantu kerjaan lainnya. Kalau rapat, gue pasti bagian notulensi. Kalau siang tiba, gue pasti nyetel spongebob di kantor.

Karena dendam, gue edit bang rizal seperti ini 

yang ini, balasannya


Kantor tidak melulu serius. Bang Rizal adlah orang yang selalu mencairkan suasana. Apa yang dilihat doi bakal di kritis lalu dihapaki. Semua orang jadi ikut tertawa dibawanya. Apalagi kalau ditambah skill  edit fotonya.





Sebuah kiriman dibagikan oleh Monika Wibisono Putri (@moniikawp) pada


Kalau sibuk ya sibuk banget. Contohnya pas selama ngerjain job fair 2018 (8/10). Bisa pulang sampai jam 11 malam. Sayangnya gue hanya bisa sampai jam 6 sore karena harus ngajar. Gue pernah harus edit ulang karena gak gue save hasil editan name tag  yang gue print. dan itu butuh seharian.

selesai acara 

Acara yang juga berbarengan dengan Duta Wirausaha Unmul 2018 (9/10) ini bikin gue juga jadi bagian dokumentasi dan admin sosmed. Tapi yang senang adalah lima besar finalisnya menerangkan usaha mereka. Bagaimana cara sukses, terus atur konsep dan omzet. Hem, mungkin ini bisa jadi jalan gue bermimpi pengen bisa jualan sendiri.

Kedatangan gubernur kaltim, Isran Noor. Tebak gue yang mana?

Gak jauh dari agenda Job Fair 2018, Dispora melakukan kerjasma dengan  UPT Perkasa Unmul untuk hadir di expo kewirausahawan selama acara sumpah pemuda berlangsung (28/10).


bersama Bu Unis (kepala UPT Perkasa Unmul)


Lalu pas sibuk focus group discussion yang diadain di Tenggarong (29/12). Ini nih, baru sehari di Samarinda gue harus ke luar kota lagi. Yang gue pikirkan pas selama disini adalah LIBURAN LAGI!

Hahaha gak ada tuh mikir sibuk sana-sini atur dokumen. Selfie-selfie, liat merpati terbang, ngeGYM dan berenang. Yang pastinya dicintai anak kost, makan tiga hari gratis. Oh ya, salah satu dosen, pak Fikry bawa nintendo switch. Paling noraknya, kok bisa dicolok ke TV ya. Rahma dan gue paling antusias main just dance dan mario. Seketika, gue lemak gue habis tanpa tersisa. Nah, bang Rizal, bang Fajar, dan Pak Fikry mainnya games one piece. Oh ya pak Fikry kenapa maunya ngajak main nintendo sama staff dan magang aja ya? karena dosen lain sudah tua katanya. Sumpah ini rasanya gue mau ketawa.

"Kalian tau, bapak beli ini (nintendo) karena jadi PNS..." kata pak Fikri seraya bangga dengan dirinya.

Sejak itu, gue mau berusaha jadi PNS pengusaha. Biar kalau gabut lagi traveling bisa main nintendo. Karena mainnya di kamar cewek, cewek-cewek terpaksa mandi ke kamar sebelah. Mainnya pun hingga malam. Inilah momen paling berkesan selama di magang.

bersama Rahma dan Lisa (sayang Akbar gak bisa hadir)


Dan ini adalah saat berpisah. Bu Unis pun menutup kami para magang dan mengucapkan terima kasih. Sedih sih, gak bisa numpang desain secara leluasa. Terima kasih untuk pengalaman serunya (main nintendo).

Sumber : Dokumentasi UPT Perkasa Unmul

3 komentar:

  1. Alhamdulillah tercapai juga magang sebelum lulus. Seru juga kan meakipun magangnya di kampus sendiri. Hehe. Mudahan pengalaman tsb bermanfaat untuk langkah kedepannya. Aamiin

    BalasHapus
  2. serunya pengalaman magang nya.... bikin aku teringat masa kuliah jadi mahasiswa part timer di UPT Kampus juga..... btw, lumayan kan ya honor nya...? hihihi,,,, monik ngajar dimana dan apa? sibuk banget ya

    BalasHapus
  3. nggak juga mbak, pengisi waktu selain urus skripsi. Wah ternyata di kampus lain ada magang di kampus sendiri

    BalasHapus

Komen yang baik dan sesuai dengan pos ini ya. Karena komen kalian bisa menjadi masukan dari gue. No SARA, Porn, and Spam Please!!. Thank You :D